IKLAN - SCROLL KE BAWAH UNTUK MELANJUTKAN KONTEN

Babinsa Kodim 1311/Morowali Gelar Komsos di Desa Korobonde

MORUT, TOPKOTA.co – Babinsa Kodim 1311/Mrw, Pelda Hardianto, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) di Desa Korobonde, Kecamatan Lembo, Kabupaten Morowali Utara. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat tali silaturahmi dengan masyarakat binaan serta menjalin hubungan sinergitas antara TNI dan masyarakat di wilayah binaan, Jum’at (25/10/2024)

Pelda Hardianto menyampaikan pentingnya komunikasi yang baik antara TNI dan masyarakat untuk menciptakan keamanan dan ketertiban di lingkungan desa. Komsos adalah jembatan yang menghubungkan kami dengan masyarakat. Dengan adanya kegiatan ini, kami dapat mendengar langsung aspirasi dan masukan dari warga, serta memberikan solusi terhadap permasalahan yang dihadapi.

Dalam kesempatan ini, masyarakat Desa Korobonde menyambut positif kehadiran Babinsa. Mereka merasa diperhatikan dan didorong untuk lebih berperan aktif dalam menjaga lingkungan dan membantu terciptanya suasana yang kondusif di wilayah tersebut.

Kegiatan Komunikasi Sosial ini merupakan bagian dari upaya TNI dalam memperkuat ikatan dengan masyarakat, sehingga tercipta sinergi yang solid antara TNI dan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban wilayah. (Rpdm)

BERITA TERKINI

BERITA TERPOPULER