MOROWALI, TOPKOTA.co – Babinsa Koramil 1311- 02/ BS Serma Muh Arifin melakukan Komsos di wilayah Binaan dengan cara mendatangi rumah masyarakat untuk mengenal warganya yang lebih dekat serta menciptakan hubungan kekeluargaan antara Babinsa dan Masyarakat binaan.
Kegiatan Komsos ini merupakan kegiatan pokok Babinsa yang harus ditunaikan setiap hari di wilayah binaan. Menjalin komunikasi secara langsung dengan masyarakat dapat memberikan nilai tersendiri bagi masyarakat maupun Babinsa itu sendiri, seperti yang dilakukan hari ini, Senin (29/07/2024).
Selain itu, Komsos ini merupakan bagian dari upaya Babinsa untuk memelihara komunikasi dan silaturahmi dengan Komponen masyarakat ,khususnya dengan unsur tokoh agama,tokoh masyarakat,tokoh adat dan tokoh pemuda.
Dalam kegiatan Komsos kali ini, Serma Muh Arifin menyampaikan harapannya kepada seluruh komponen masyarakat Desa Tangofa ,baik tokoh agama, tokoh adat dan tokoh masyarakat lainnya agar setiap ada kegiatan, permasalahan di Desa Tangofa, baik yang bersifat terbuka ataupun internal yang sepatutnya dapat melibatkan Babinsa dan Babinkamtibmas agar masyarakat tidak segan-segan memberikan informasi sehingga Babinsa dapat hadir kegiatan tersebut ataupun membantu mencarikan solusi jika ada permasalahan di wilayah. (Rpdm)