IKLAN - SCROLL KE BAWAH UNTUK MELANJUTKAN KONTEN

4 Polsek Jajaran Polres Batubara Lakukan Pengamanan Ibadah Minggu

BATUBARA,TOPKOTA.co – 4 polsek jajaran Polres Batubara , Polsek Lima Puluh, Polsek Labuhan Ruku, Polsek Indrapura dan Polsek Medang Deras lakukan pengamanan dan mengintensifkan patroli di sejumlah gereja yang melaksanakan Ibadah, Minggu, (09/06/202) pukul 09.00 Wib.

Dengan hadirnya personil Polsek jajaran dan personil Polres Batubara pada kegiatan ibadah, diharapkan para umat Nasrani dapat melaksanakan ibadah secara khidmat dan nyaman

Perlu diketahui, adapun personil yang melaksanakan kegiatan itu, personel Polsek Lima Puluh Bripka Sahat Butar – Butar melaksanakan pengamanan di Gereja GKPI Lima Puluh Blok VIII Kel.Lima Puluh Kota Kec.Lima Puluh, 3 personil Polsek Labuhan Ruku Aipda S. Sitorus, Bripka Irfan dan Bripka Riswandi melaksanakan pengamanan di Gereja GKPI Maranatha, Gereja HKBP Tapian Nauli dan Gereja HKBP Tanah Datar.

Sedangkan 5 personil Polsek Indrapura Ipda G. Sinaga, Ipda Amri Siregar, Aiptu K. Siagian, Bripka M. Hasibuan dan Bripka Candra Simarmata melaksanakan pengamanan di Gereja HKBP Indrapura, Kecamatan Air Putih dengan Pengotbah Pdt. P.Siringoringo.

Selain melaksanakan pengamanan para personil juga terlihat melakukan pengaturan arus lalu lintas guna mencegah terjadinya arus macet saat para jemaah akan memasuki rumah ibadah dan mengimbau kepada para pengurus Gereja untuk dapat menginformasikan terkait dengan keamanan yang terjadi, sehingga dengan cepat bisa diatasi.

Kapolres Batubara AKBP Taufiq Hidayat Thayeb S.H, S.I.K, , melalui Kabag Ops Kompol Marataken Surbakti, SH, mengatakan, Kegiatan Pengamanan Ibadah di seluruh Gereja yang ada di Wilayah hukum Polres Batubara merupakan Wujud Pelayanan Polri kepada Masyarakat agar para jemaah dalam melaksanakan kegiatan ibadah merasa aman dan nyaman.

Lebih lanjut Kompol Marataken Surbakti, menjelaskan, Personil untuk Pengamanan di Gereja-Gereja dengan melibatkan 30 Personil. ” Selain Personil Polres Batubara dan Polsek jajaran yang melaksanakan Pengamanan, ada juga Personil Sat Samapta Polres Batubara yang melaksanakan Patroli dengan menggunakan Mobil DC Roda 4 dan sepeda motor,” terangnya.

” Selama berlangsungnya kegiatan ibadah di gereja-gereja di Wilkum Polres Batubara hingga selesai pada pukul 13.00 Wib, seluruh Gereja di Kabupaten batubara dalam keadaan aman dan kondusif. “Ucap Kabag Ops.(Solong).

BERITA TERKINI

BERITA TERPOPULER